• September 29, 2023

3 Penyebab Infeksi Paru-paru Pada Orang Dewasa yang Harus Diwaspadai

Seseorang akan lebih rentan terkena infeksi paru-paru bila memiliki salah satu faktor risiko berikut ini:

  • Berusia 65 tahun ke atas atau lansia
  • Memiliki riwayat asma atau alergi di keluarga
  • Memiliki kebiasaan merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol secara berlebihan
  • Menerima paparan asap rokok atau polusi dalam jangka panjang
  • Memiliki kondisi medis tertentu, seperti GERD, penyakit paru, kanker, HIV, AIDS, polip hidung, atau deviasi septum
  • Mengonsumsi obat-obatan, misalnya obat golongan opioid atau kortikosteroid dosis tinggi dalam jangka panjang
  • Menjalani pengobatan dengan kemoterapi
  • Mengalami malnutrisi
  • Belum memperoleh vaksin pneumonia

Selain itu, infeksi paru-paru juga lebih berisiko terjadi pada bayi yang terlahir prematur dan yang berusia kurang dari 2 tahun. Anak yang berusia di bawah 5 tahun atau balita juga rentan mengalami infeksi ini.

Infeksi paru-paru perlu segera diobati, sebab bila dibiarkan atau tidak diobati, kondisi tersebut bisa mengakibatkan komplikasi yang lebih parah, misalnya PPOK, bronkiektasis, abses paru, sepsis, hingga kematian. Oleh karena itu, kalau kamu mengalami keluhan infeksi paru-paru sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *